Calhaj Bosnia Jalan Kaki Ke Mekkah

Kairo, 22/10 (ANTARA) - Calon haji Bosnia jalan kaki menempuh jarak 6.000 kilometer hingga mencapai kota suci Mekkah, Arab Saudi untuk menunaikan rukun Islam ke-5 itu.
Pria Bosnia bernama Stad Hadzish yang berusia 47 tahun telah tiba di Mekkah dengan jalan kaki dari negaranya, kantor berita Arab Saudi, SPA melaporkan, Senin.
Disebutkan, calon haji (calhaj) tersebut dalam kondisi sehat wal afiat setelah menempuh sekitar 6.000 km dari desa asalnya di wilayah Bosnia utara.
"Saya mulai meninggalkan rumah di kampung halaman saya sejak Juni silam dengan niat yang teguh untuk menunaikan ibadah haji," kata Stad Hadzish.
Alasan naik haji lewat jalan kaki itu dilakukannya karena tidak mampu biaya.
"Saya melakukan ini karena nekat saja. Sejak dulu saya berniat beribadah haji, tapi tidak mampu biaya bila perjalanan normal seperti jamaah calon haji yang biasanya naik pesawat," katanya.
Selama dalam perjalanan itu, Stad mengaku hanya membekali dirinya dengan uang tunai sebesar 200 euro.
Hingga mencapai Arab Saudi, Tad menempuh jalan berliku melewati enam negara.
Stad telah berganung dengan sekitar dua juta calon haji dari berbagai pelosok dunia untuk menapak tilas perjalanan suci Nabi Ibrahim tersebut.
Share:

No comments:

Post a Comment

 photo iklan-instagram_zpsijgophla.gif

Terpopuler

Berita Haji 2012

Tips Haji dan Umrah

Kisah dari Tanah Suci

Manasik Haji dan Umrah

Photobucket

Labels

Blog Archive

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.